PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR CAMAT LAIS KABUPATEN MUSI BANYUASIN

HUSNAINI MARETA, 19612010073 (2023) PENGARUH PENGEMBANGAN KARIR DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR CAMAT LAIS KABUPATEN MUSI BANYUASIN. Diploma thesis, Universitas Sumatera Selatan.

[thumbnail of SKRIPSI_HUSNAINI_MARETA_19612010073.pdf] Text
SKRIPSI_HUSNAINI_MARETA_19612010073.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel pengembangan
karir dan variabel kepuasan kerja terhadap variabel kinerja pegawai di Kantor
Camat Lais, baik pengaruh secara parsial maupun pengaruh secara simultan.
Populasi dalam penelitian ini sebanyak 37 orang dengan teknik pengambilan
sampel menggunakan sampel jenuh/seluruh jumlah populasi dijadikan menjadi
sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu analisis deskriptif
dengan persentase dan teknik analisisi kuantitatif dengan pengujian data
menggunakan aplikasi SPSS versi 26.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai thitung pada variabel
pengembangan karir adalah sebesar 1,711 lebih besar dari nilai ttabel 1,691 (1,711
> 1,691) dengan tingkat signifikan 0,0095 > 0,05 maka variabel pengembangan
karir memiliki pengaruh yang positif namun tidak berpengaruh signifikan
terhadap kinerja pegawai di Kantor Camat Lais, karena pada Kantor Camat Lais
pengembangan karir pegawai ditentukan oleh golongan mereka sebagai ASN.
Nilai thitung pada variabel kepuasan kerja sebesar 3,339 lebih besar dari ttabel
1,691 (3,339 > 1,691) dengan tingkat signifikan 0,002 < 0,05 maka kepuasan
kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai di Kantor Camat Lais. Fhitung
diperoleh sebesar 10,666 dengan signifikansi 0,000 < 0,05 maka dapat dinyatakan
variabel Pengembangan Karir (X1) dan Kepuasan kerja (X2) berpengaruh secara
simultan/bersama-sama terhadap kinerja pegawai di kantor Camat Lais.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Staff Pengelola Repositori
Date Deposited: 23 May 2024 17:15
Last Modified: 23 May 2024 17:15
URI: http://repositori.uss.ac.id/id/eprint/55

Actions (login required)

View Item
View Item