STRATEGI PROGRAMA 2 LPP RRI PALEMBANG DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENDENGAR REMAJA

Nariza Fitria Utami, 19702010034 (2023) STRATEGI PROGRAMA 2 LPP RRI PALEMBANG DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENDENGAR REMAJA. Diploma thesis, Universitas Sumatera Selatan.

[thumbnail of Skripsi_Nariza Fitria Utami_19702010034 .pdf] Text
Skripsi_Nariza Fitria Utami_19702010034 .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Radio merupakan salah satu media massa konvensional yang mempunyai kekuatan besar dalam menyebarkan informasi yang berbeda dengan media massa lainnya yaitu bersifat langsung dan tidak mengenal jarak dan waktu. Radio juga dapat didengar dimana saja dan kapan saja serta mempunyai daya tarik dan imajinasi yang tinggi karena sifat siarannya diciptakan oleh musik kometar penyiar, serta efek yang digunakan (Effendi, 1981). Radio mempunyai program siaran yang mengubah ide menjadi naskah suara menjadi hasil nyata dari ide-ide ini. Pada dasarnya produksi acara siaran radio merupakan suatu pedoman penciptaan bunyi yang mampu membangkitkan emosi, imajinasi dan sugesti pendengar dengan rangkaian kata-kata dari penyiar, bunyi atau musik dan efek bunyi yang menjadi satu kesatuan, oleh karena itu dalam media radio a. Strategi program siaran radio diperlukan untuk mempertahankan eksistensi media radio khususnya dikalangan Radio Republik Indonesia Wilayah Palembang. Hasil penelitian berupa deskripsi atau penjabaran dari hasil observasi dan wawancara yang telah dilakukan peneliti selama penelitian berlangsung. proses sedangkan hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: Kemampuan suatu program radio untuk mempertahankan eksistensinya dapat dicapai karena sumber daya manusia pengelola program tersebut dapat mengaktualisasikan dan memaksimalkan potensi yang dimilikinya dengan menerapkan strategi. Salah satu strategi yang dianggap mampu menjadikan suatu program radio menarik perhatian pendengarnya, sehingga program tersebut dapat bertahan lama adalah dengan menerapkan strategi program, yaitu serangkaian tahapan yang digunakan dalam menyusun dan menyiapkan program. Strategi program yang diterapkan pada program studi tematik terdiri dari perencanaan program, produksi program, pelaksanaan program, dan evaluasi program.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Staff Pengelola Repositori
Date Deposited: 22 May 2024 03:37
Last Modified: 22 May 2024 03:37
URI: http://repositori.uss.ac.id/id/eprint/24

Actions (login required)

View Item
View Item