RISMA SAPUTRI, 19612010148 (2023) KEDISIPLINAN PEGAWAI PADA KANTOR DESA LANGKAN KABUPATEN BANYUASIN. Diploma thesis, Universitas Sumatera Selatan.
SKRIPSI_RISMA_SAPUTRI_19612010148.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (58kB)
Abstract
Kedisiplinan kerja harus dibentuk agar dapat memaksimalkan kinerja
seorang pegawai dalam sebuah instansi. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui kedisiplinan pegawai dan faktor-faktor yang mempengaruhi
kedisiplinan pegawai di Kantor Desa Langkan Kabupaten Banyuasin. Penelitian ini
menggunakan metode kualitatif desktiptif dengan memperoleh data dari hasil
wawancara, observasi dan dokumentasi langsung di lapangan.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kedisiplinan kerja di Kantor
Desa Langkan Kabupaten Banyusin belum terlaksana dengan baik dilihat dari
indikator kedisiplinan kerja yang meliputi: (1) Ketepatan waktu pegawai di Kantor
Desa Langkan belum cukup baik dan harus ditingkatkan lagi (2) Penggunaan alat-
alat kantor oleh pegawai sudah cukup baik dan telah digunakan sesuai dengan
fungsinya guna mendukung pelayanan yang optimal (3) Tanggung jawab pegawai
terhadap pekerjaan yang diberikan sudah cukup baik sesuai dengan prosedur yang
berlaku (4) Ketaatan terhadap aturan kantor belum maksimal dilihat dari masih ada
beberapa pegawai yang sering melanggar terutama aturan jam kerja. Faktor-faktor
yang mempengaruhi kedisiplinan kerja di Kantor Desa Langkan Kabupaten
Banyuasin meliputi sikap dan kesadaran, keteladanan pimpinan, pengawasan dan
sanksi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Staff Pengelola Repositori |
Date Deposited: | 08 Jun 2024 07:58 |
Last Modified: | 08 Jun 2024 07:58 |
URI: | http://repositori.uss.ac.id/id/eprint/208 |